Mediain-news.com, Nusa Tenggara Timur – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., bersama Panglima TNI Laksamana TNI H. Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A., memimpin pelaksanaan Tactical Floor Game (TFG) Pengamanan VVIP di Hotel Silvya, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Adapun kegiatan yang akan digelar di sela-sela KTT ASEAN 2023 pada 9-11 Mei, di antaranya street carnival atau kirab budaya, Festival Goa Batu Cermin, bazar kuliner dari para usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM), pertunjukan musik dan lainnya.

Kapolri menuturkan bahwa sinergitas dan soliditas TNI-Polri menjadi kunci suksesnya keamanan pada penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-42 yang digelar di Labuan Bajo.

“Jadi tentunya kita sepakat bahwa dengan sinergisitas dan soliditas yang kita bangun, terus kita perkuat, menjadi kunci untuk bisa melaksanakan rangkaian kegiatan pengamanan ini dengan optimal. Itu kunci sukses dari bagaimana penyelenggaraan ini betul-betul bisa kita amankan dengan baik,” tegas Kapolri di Labuan Bajo, NTT, Minggu (7/5).

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *